Kamis, 07 Juni 2012

Sketsa Stage dan Karakter Tokoh Game Balap Karung

Di postingan kemarin aku sudah menampilkan latar belakang proposal Game 2D Balap Karung berbasis Android. Gimana menurut kawan-kawan? hehehe. Nah kali ini kita lanjutin cerita nya yak..
Alur cerita dari game balap karung ini dimulai dari persahabatan 2 anak yang berbeda adat kebiasaan. Mereka adalah Budi dan Anton. Budi adalah tokoh utama game ini.

Diceritakan Budi dan Anton adalah murid kelas VI-A di SD Pantang Mundur. Budi merupakan anak betawi asli sedangkan Anton berasal dari Jawa Tengah. Mereka telah bersahabat sejak kelas III SD hingga sekarang. Walaupun berbeda adat dan kebiasaan, mereka sangat rukun dan saling tolong menolong.
Suatu ketika di pelajaran olahraga, pak guru bercerita tentang Kejuaraan Balap Karung tingkat Nasional yang diadakan setiap 4 tahun sekali. Dengan antusias seluruh murid mendengarkan cerita pak guru olahraga, tak terkecuali dengan Budi dan Anton. Nah, untuk menyambut Kejuaraan Balap Karung tk. Nasional yang akan diselenggarakan 1 bulan lagi, pak guru berinisiatif mengadakan lomba balap karung antar kelas IV, V dan VI SD Pantang Mundur. Setiap kelas wajib mengirimkan perwakilan sebanyak 3 orang untuk bertanding melawan regu dari kelas lain. Kelas VI-A akan diwakilkan oleh Budi, Anton, dan Surya.
Semua anak di SD Pantang Mundur sangat bersemangat menanti lomba balap karung yang akan diadakan pada jumat depan. Namun tidak begitu dengan Budi. Lho, ada apa dengan Budi? Padahal dia akan mewakili kelasnya untuk lomba balap karung tersebut. Ternyata Budi belum bisa balapan sambil mengenakan sarung. Karena itu dia takut mengecewakan kelasnya jika nanti bertanding dan kalah. Mengetahui hal tersebut Anton segera mengajak Budi untuk berlatih balap karung bersama. Tanpa disadari Budi, ternyata Anton sangat mahir bermain balap karung. Gerakannya lincah seperti kelinci. Melihat hal itu, Budi termotivasi untuk belajar balap karung agar bisa menjadi seperti Anton. Mereka pun berlatih bersama dengan penuh semangat dan canda. Di sela latihan yang menguras tenaga, mereka pun berjanji ketika dewasa nanti akan menjadi Atlit Balap Karung Nasional yang membanggakan Indonesia.
Sketsa Karakter Tokoh dalam Game 2D Balap Karung
 
Sketsa Salah Satu Stage pada Game 2D Balap Karung


 <bersambung dulu ya cerita nya ^^y, tunggu aja kelanjutan ceritanya, pasti makin seruu>

2 komentar:

  1. wuohh, bilang2 ya mba kalau dah jd game'a, aku mau coba main, hehe

    BalasHapus
  2. hehehe makasih nay..
    doain aja semoga ada perusahaan game yang men-sponsori :D hehehe aamiin
    -> ditunggu masukan nya yaa

    BalasHapus